>> [REVIEW] DAENG GI MEO RI SHAMPOO FOR DAMAGED HAIR, HONEY INTENSIVE HAIR MASK, & MORINGA PREMIUM MULTI ESSENCE
Kali ini tidak membahas skincare lagi, bosan juga kan kalau yang di baca mengenai wajah melulu. Berbeda dari biasanya, hari ini aku akan sharing produk perawatan rambut yang aku gunakan belakangan ini. Sebagaimana kalian tau, rambut ku sendiri kondisinya cukup memprihatinkan, terlebih setelah diwarnai & dicatok.
Gimana ya, kadang aku pengen rambut yang cetar bak idol koreah, tapi di satu sisi aku masih ga rela kalau kealamian & kesehatan rambut rusak. Apakah rambut yang memprihatinkan ini membuat aku jera untuk cat rambut dan catokan? Ntahlah~ Daripada memikirkan hal yang sudah terjadi, lebih baik aku mencari solusinya.
Dulu sebelum kenal dengan cat rambut dan catokan, bisa dibilang rambut ku baik-baik saja. Pakai shampoo yang di supermarket pun cocok, pake conditioner yang murah juga cocok, bahkan nyaris ga pakai conditioner serta masker-maskeran atau treatment ke salon juga baik-baik aja rambutnya. Tapi, setelah mewarnai & mencatok rambut, rasanya rambut ga mau lagi di kasih shampoo murah yang banyak di supermarket. :(
Akhirnya, aku mulai mencari shampoo & produk perawatan rambut yang kiranya cocok dengan kondisi rambutku seperti kering, tandus, dan warna yang kusam. Dari sekian banyaknya brand, aku cukup tertarik dengan brand asal Korea yakni Daeng Gi Meo Ri. Dulu sih, Daeng Gi Meo Ri ini terkenal karena review shampoonya yang bisa mengurangi rambut rontok secara drastis. Dari situ, aku udah penasaran banget sih apalagi pas Daeng Gi Meo Ri udah mulai banyak di jual di Indo. Penasaran disini lebih ke penasaran ingin membuktikan, sebagus apa sih memangnya shampoo ini?
Semakin yakin mencoba shampoo ini karena kebetulan juga rambutku memang sempat rontok. Saat itu, aku berani membeli shampoo ini karena sedang promo di Guardian & Sociolla. Tau sendiri kan lah jiwa emak-emak, maunya hemat & dapat banyak wkwk~ Mungkin kalau ga promo aku ga beli juga sih, tapi berhubung diskon ya rugi aja kalau ga cobain shampoo mahal sesekali. Apalagi rambutku sepertinya memang membutuhkan shampoo ini hehe~
Nah, ada 3 produk Daeng Gi Meori yang sedang aku gunakan yaitu Shampoo, Hair Mask, dan Hair Vitamin Essence. Untuk yang Shampoo aku beli di Guardian, sedangkan Hair Mask dan Vitamin Essencenya aku beli di Sociolla. Ini aku murni beli sendiri ya, ga di endorse atau di kirimin, takutnya karena semua brand yang aku pakai Daeng Gi Meo Ri kalian jadi ngira ini endorse, padahal mah pas belinya mikir berkali-kali & ngitung uang tabungan :'(
***
1. Daeng Gi Meo Ri Red Shampoo For Damaged Hair 300ml [Rate: 4.5/5]
Shampoo yang aku coba ini varian red yang ditujukan untuk rambut rusak, kering, dan bercabang. Sebenarnya, aku pengen beli varian ungu tapi karena kata spgnya habis, ya sudah aku beli varian red saja. Varian ungu sendiri fungsinya untuk mengurangi rontok pada rambut yang mana varian ini paling best seller & paling banyak di rave. Tapi, setelah di pikir-pikir kayaknya ingredients mereka ga jauh beda, jadinya aku coba varian red saja karena rambutku pun lebih ke kering daripada rontok.
Klaim produk:
Source: Sociolla.com |
Shampoo ini hadir dengan segel plastik luar yang dilengkapi label keterangan produk berbahasa Indonesia. Tutupnya berupa pump dispenser yang sangat praktis ketika ditaruh di kamar mandi. Isinya 300ml yang mana menurutku lumayan banyak tapi tidak bisa di hemat-hemat juga karena intensitas keramas yang seminggu 3x. Terlebih, kalian yang rambutnya berminyak banget pasti akan lebih sering lagi keramasnya.
Tekstur dari shampoo ini cukup berbeda dari shampoo dipasaran, dimana teksturnya menyerupai gel pasta yang berwarna merah gelap dengan wewangian herbal. Kalau mencium aromanya sih, mirip banget dengan shampoo Natur.
Ketika diaplikasikan ke rambut, shampoo ini tidak memiliki banyak busa seperti shampoo-shampoo di supermarket, melainkan busanya berupa buih-buih ringan dan bukan tipe busa yang menggumpal seperti foam. Rasanya di kulit kepala ringan, dan kalau didiamkan lebih lama shampoo ini akan memberikan efek dingin plus sejuk di kulit kepala. Karena ada efek dinginnya tadi, sehingga kalau shampoo'an pakai ini, rambutnya ga langsung aku bilas, tapi aku diamkan dulu beberapa saat biar kulit kepala lebih segar.
Setelah dibilas, efek dingin di kulit kepala tadi mulai hilang dan jadinya rambut lebih fresh, harum, dan tidak meninggalkan sisa berminyak atau licin di rambut. Dia tipikal shampoo yang mudah dibilas tanpa berkali-kali atau banyak menggunakan air. Lalu apakah spesialnya dari shampoo ini setelah rutin aku gunakan?
Sejak 1 bulan awal menggunakan shampoo ini, aku cukup notice perubahan besar pada rambut aku. Kalau dulunya rambut aku berminyak parah & sempat rontok, sekarang bisa dibilang udah ga berminyak dan rontoknya bener-bener berkurang. Biasanya kalau 2 hari aja ga keramas, rambut udah lepek plus minyakan, namun pas pakai shampoo ini, 3 hari ga keramas pun rambut masih better dan sama sekali ga lepek. Kulit kepala pun bener-bener normal ga yang berminyak.
Selain itu, rontok pun sudah jauh sangat berkurang, terbukti dulu pas habis keramas helaian yang jatuh itu cukup banyak ya, namun pas rutin pakai shampoo ini helaian yang jatuh itu cuma 2 atau 3 helai saja. Aku rasa sih, shampoo ini semacam punya formula untuk menyeimbangkan kelembapan rambut. Logikanya kalau jarang keramas, otomatis minyak di rambut lebih terkontrol dan efeknya rambut rontok jadi berkurang karena minyak di rambut sudah balance.
Semenjak pakai shampoo ini aku seminggu cuma 2x aja keramas, jadinya shampoo ini cukup awet berbulan-bulan. Aku sendiri baru habis 1 tube shampoo sekitar kurang lebih 4 bulan, jadi kalau melihat harganya sih termasuk worth ya karena jatuhnya lebih hemat. Saking jarangnya keramas, kadang aku suka lupa kapan terakhir keramas.
Untuk mengatasi rambut kering dan rusak, shampoo ini juga berfungsi dengan baik, dimana kondisi rambut jauh lebih mendingan daripada sebelum rutin pakai shampoo ini. Rambut udah ga seberapa kering pas dipegang & jatuhnya itu lebih lurus sama ga mudah ngembang kaya kebuka-kebuka gitu.
Left: Sebelum keramas | Right: Setelah keramas dengan Daeng Gi Meo Ri |
Aku rekomen shampoo ini buat kalian yang punya masalah dengan kulit kepala berminyak, dan rambut rontok. Buat kalian yang rambutnya kering, shampoo ini juga membantu banget bikin rambut lebih baik setelahnya.
Repurchase? Iya, karena merasa sudah cocok & tinggal sering-sering stock sewaktu ada promo :D
2. Daeng Gi Meo Ri Honey Intensive Hair Mask 500ml [Rate: 4.5/5]
Produk yang satu ini aku beli karena aku sangat suka dengan hair mask, efeknya itu loh bikin rambut lembut dan halus seketika. Terlebih, aku jarang ada waktu untuk ke salon, jadinya lebih memutuskan untuk treatment rambut sendiri di rumah. Selain lebih hemat, treatment sendiri di rumah ini juga fleksibel & bisa ditinggal ngerjain kerjaan yang lain.
Klaim produk:
Source: Sociolla.com |
Untuk packagingnya, hair mask ini hadir dengan tube kuning besar yang di lengkapi pump dispenser guna memudahkan mengambil produk. Terdapat segel luar kemasan, keterangan ingredients & cara pakai dalam bahasa Indonesia guna memudahkan kita dalam memahami penggunaan produk.
Teksturnya berupa cream yang cukup padat dengan wewangian yang lembut dan segar. Berbeda dari shampoonya yang beraroma herbal, hair mask ini aromanya lebih harum mirip seperti wangi menthol bercampur floral.
Ketika diaplikasikan ke rambut, ada sensasi dingin seperti es yang mengenai kulit kepala. Dinginnya bener-bener yang dingin sejuk & cukup membuat aku kedinginan haha~ Suamiku yang sempat coba hair mask ini pun suka karena efek dinginnya tadi, dia bilang "Kenapa baru tau ada produk se-magic ini"? Wkwk~ Selain efek dingin yang dihasilkan, hair mask ini juga mudah diratakan ke seluruh bagian rambut, terasa ringan & lembut.
Untuk rambut panjang seperti aku, biasanya aku menggunakan 5 pump untuk seluruh bagian rambut dari pangkal hingga ujung. Dengan isi 500ml, hair mask ini hemat banget karena aku pakainya cuma 2x seminggu & sekarang sudah hampir 5 bulan isinya masih setengah botol. Bener-bener hemat kan? Hehe~
Setelah didiamkan sekitar 15 menit, aku biasanya lanjut bilas dengan air dingin biasa dan sewaktu dibilas pun, hair mask ini tidak menyisakan residu licin yang susah hilang seperti kondisioner, melainkan sangat mudah dibilas & efek dinginnya tadi masih berasa walaupun rambut sudah dibilas dan selesai dikeringkan. Intinya sih efek dinginnya masih stay ya setelah keramas, jadi bukan hanya dingin sewaktu di rambut saja hehe~
Setelah menggunakan hair mask ini, rambut terasa lembut, halus, dan mudah diatur. Ga ada lagi bagian rambut yang kering atau kasar karena hair mask ini bikin rambut terlihat sehat, lebih ber-volume, bouncy, dan mudah buat disisir tanpa kusut atau ketarik. Efek lembutnya sendiri bisa bertahan sampai 3 hari, dimana hari berikutnya aku keramas lagi & pakai hair mask lagi.
Selama pakai hair mask ini, aku ga pernah pakai conditioner lagi ya, karena hair mask ini efeknya memang lebih tahan lama dan lebih menutrisi di rambut. Overall, aku rekomen banget produk ini buat kalian yang lagi hunting hair mask karena ini bisa melembutkan rambut yang kering, kasar, maupun bercabang terlebih efek dinginnya tadi yang bikin semangat tiap mau keramas hehe~
Repurchase? Yes, cuma mungkin mau coba varian hair mask lain dari Daeng Gi Meo Ri :)
3. Daeng Gi Meo Ri Moringa Premium Multi Essence 500ml [Rate: 4.5/5]
Produk terakhir yang aku gunakan adalah Moringa Premium Multi Essence. Karena ga lengkap kalau habis keramas rambut gitu aja, jadinya perlu vitamin untuk menutrisi & menyempurnakan rambut.
Klaim produk:
Source: Sociolla.com |
Kemasannya sama seperti shampoo dan hair masknya yang dibalut dengan tube besar disertai pump dispenser guna memudahkan mengambil produk. Isinya 500ml sehingga sangat hemat & sesuai dengan harganya. Teksturnya seperti essence yakni kental dan berwarna bening. Wanginya cukup harum seperti aroma tumbuhan herbal namun masih soft.
Ketika mengenai tangan, essence ini akan meninggalkan rasa lengket dan lembab setelah digunakan, mirip seperti lendir. Akan tetapi, ketika diaplikasikan ke rambut hasilnya sama sekali tidak lengket melainkan cepat meresap & melembabkan rambut. Untuk menjangkau seluruh bagian rambut, aku biasa menggunakan sekitar 2 pump, setelah sebelumnya diratakan dulu di telapak tangan.
Setelah menggunakan essence ini, rambut terlihat lebih lembab, halus, dan ber-volume. Bagian yang kering pun terlihat lebih sehat & tidak mudah patah. Dia ga bikin rambut lepek atau berminyak karena formulanya meresap ke batang rambut. Berbeda dengan vitamin diluaran yang cenderung berminyak dan hanya terlihat shiny diluar.
Overall, aku cukup suka dengan hair essence ini karena cukup nyaman digunakan di rambut tanpa rasa lengket dan berminyak, terlebih formulanya yang cepat meresap membuat rambut terasa ringan.
Repurchase? Yes, tapi ga tau ini habisnya kapan~ 😅
***
Nah, itu dia review dari 3 produk Daeng Gi Meo Ri yang sudah aku coba. Dari ke 3 produk tadi, semuanya benar-benar aku suka, ga ada yang minus atau hal yang di sayangkan ya, karena biasanya kalau aku review selalu aja ada hal yang minus dari produk, tapi untuk kali ini sama sekali ga.
Masalah harganya pun, menurutku masih worth it dengan hasil & isinya yang banyak. Ibarat kata "Ada Harga Ada Rupa" ya, karena udah sering coba shampoo, hair mask, dan vitamin di luaran tapi ya kadang lengket dan ga enak. Yang paling nagih sih pakai shampoo sama hair masknya karena efek dingin yang jarang ditemui di produk lain dan dinginnya sendiri bisa bikin pikiran fresh lagi dan membuang stress sejenak.💓
Produk ini bisa kalian beli di Sociolla dan kalian juga bisa mendapatkan diskon sewaktu membeli produk ini dengan menggunakan kode voucher "SBNLA9IV" saat melakukan checkout di Sociolla.
Stalk Me
- INSTAGRAM: @melisacarolline
- FACEBOOK: Melisa Carolline Lim
- TWITTER: @lisaa_lim
- EMAIL: melisacarollina@gmail.com
17 komentar
aku juga suka warnain rambut + bleaching malah. rambut sih masih sehat tapi karena efek bleaching, jadi kusam gitu kak.
BalasHapusjadi penasaran sama Daeng Gi Meo Ri Honey Intensive Hair Mask. review kakaknya sih bikin rambut lembut ya. aku cukup telaten ngerawat rambut dari pada muka sebenernya, jarang pake make up juga. tapi kalau rambut itu : identitas aku "traveller rambut hijau". jadi penting banget buat jaga kesehatan rambut.
Kalo di bleaching aku memang ga mau, karena takut rusak & ga bisa balikin rambut lembut kaya awal lagi hehe
HapusTp kalo udh di bleaching, wajib banget tiap keramas pakai hair mask biar ga terlalu kusam jatuhnya :)
Saya sih nggak pernah mewarnai rambut. Tapi...si sulung yang bolak-balil merubaj warna rambut. Rasanya dia perlu mencoba shampoo ini karena mulai rontok. Tq
BalasHapusBoleh tuh di rekomendasikan :)
HapusSaya masih suka gonta-ganti shampoo karena belum nemu yang cocok ;(
BalasHapusBoleh juga nih shampoo ini masuk ke dalam daftar coba berikutnya, hihihi.
Dulu sempat bingung juga mba buat ngetahuin cocok apa ga nya sama si shampoo, berasanya sama aja, tp pas pakai ini memang kelihatan banget feel beda dan hasilnya hehe
HapusWahhhh kak lisa aku jadi keracunan pengen cobain perawatan rambutnya iniii. Kebetulan masalah rambutku juga rontok banget biasanya, huhu kesel banget kalau liat rambut rontok berserakan di lantai.
BalasHapusNanti deh ya semoga bisa cobain sampo ini, wuahahhaa.
Kadang di sociolla sering diskon fat, bisa sampa 70% trus dapet berapa botol gitu hehe :)
Hapusmasih bingung shampoo mana yg cocok karena selalu rontok, resiko rambut tebal huhu walaupun belum pernah diwarnain
BalasHapusRambut tebal memang sering rontok ya kayanya, karena beban kulit kepala buat nahan rambut yang tebal lebih berat.. Ga tau sih bener ga nya, cuma aku pun tipe rambut yang tebal juga & memang rontok hehe Apalagi ini diwarnain pastinya lebih rontok lagi huhu
HapusJadi tertarik dengan produk yang untuk rambut berminyak + rontok. Masalahku banget itu... Belinya harus di sociolla ya?
BalasHapusBelinya bisa di guardian juga kok mba, cuma kalau di sociolla itu sering diskon, plus kalau ada kode voucher jatuhnya murah banget hehe :)
HapusIni wishlist lama banget dah, bagus ya. Duh, makin mupeng pen beli dah ini.
BalasHapusBeli rim, bagus memang beda banget sama shampoo di luaran feelnya hihihi
HapusAku bulan lalu jajan Shampoo juga di Sociolla, ada 2 pilihan kala itu, dan salah satunya brand ini. Tapi maren gajadi beli. Buat next aku beli ini ah. Wajar, aku maish ganti2 brand shampoo soalnya masih dalam tahap pencarian shampoo yang tepat hehe
BalasHapusSama kaya aku dulu nih, suka nyobain macem-macem merk shampoo hihi
HapusTapi pas coba ini, jadi males sendiri deh gonta-ganti shampoo wkwk
Saya sih tidak pernah mewarnai rambut. Tapi...adikku sering merubah warna rambutnya. Rasanya dia perlu mencoba shampoo ini karena mulai rontok. Terimakasih...
BalasHapusThankyou for visiting my blog :) Don't forget to click notify me, if you want to comment this post and I will reply it soon ^^
PENTING!!! Mohon untuk tidak meninggalkan link hidup saat berkomentar. Komentar yang berisi link hidup, spam, promosi & jualan akan di hapus. Thankyou