>> [REVIEW] NOVEXPERT THE PEELING NIGHT CREAM (BEKAS JERAWAT HILANG DENGAN CEPAT)

by - 22.29



Haii, beauties~ Apa kabar? Welcome back to my review, I'm very happy when writing this review! Yass, secara ini produk yang paling kalian tunggu-tunggu untuk aku review, sampai ada dari kalian yang dm instagram aku untuk nanya review ini. Okay, hari ini aku akan sharing pengalaman ku selama menggunakan Novexpert The Peeling Night Cream. Apakah memang worth it dengan harganya? Baca terus yaa~



Sebelum masuk ke review, aku akan cerita sedikit kenapa aku jadi tau & tertarik membeli produk ini. Sekitar awal tahun 2017 lalu, kulit ku itu sedang jerawatan, bisa dibilang cukup berada di puncaknya & tau sendiri ngilangin bekas jerawat itu jauh lebih susah daripada ngobatin jerawatnya. Jerawat ku ini memang tipe yang hormonal sih, dia tiap bulan pasti muncul, pokoknya selalu ada. Biasanya kalau mau menstruasi pasti udah nongol, tidak lain & tidak bukan.

Tumbuhnya pun juga di daerah yang itu-itu saja (bikin gemesh ga sih!) yaitu daerah dagu yang mana sekarang bagian dagu udah ga semulus bagian pipi, hidung & dahi, sebut saja agak "gradakan". Ya aku tau, banyak yang kasusnya lebih parah dari aku, bahkan ada yang semua mukanya penuh jerawat. Aku cukup bersyukur sih, karena munculnya cuma di dagu.

Tapi, karena sering muncul di dagu, jadinya yang paling banyak bekasnya adalah di daerah dagu. Ibarat satu belum hilang bekasnya, bulan depan muncul lagi yang satunya, kemudian berbekas lagi, dan muncul lagi, gitu aja terus muter-muter, sampe kelar idup lu, lol~ Yang agak bikin gengges itu adalah jerawat yang muncul seperti bisul, mirip benjolan gitu deh yang lumayan besar, jadi muka udah beneran bengkak pokoknya, sampe ngerasa insecure sendiri.



Setelah puas berperang dengan jerawat tadi, akhirnya jerawat ku perlahan hilang. Waktu itu aku cuma pake obat jerawat acnol yang sudah pernah ku review disini, ditambah Benzolac (Benzoyl Peroxide) yang kadarnya 2,5%. Aku searching-searching, katanya Benzoyl ini cukup ampuh untuk hilangin jerawat & kadarnya itu di sesuaikan dengan jenis jerawat serta besar kecilnya jerawat.

Berhubung jerawatku ini tipe cystic acne/hormonal dan agak besar, harusnya sih coba yang agak strong, namun karena agak parnoan dengan obat yang bisa di bilang cukup keras, jadi aku pakai yang persentasenya paling rendah dulu. Hasilnya? Tetap butuh kesabaran, hari demi hari berlalu, dan jerawatku hilang, tinggal bekasnya saja lagi yang agak tricky.



Sebelumnya, aku memang sudah tau kalau Benzoyl inilah yang menyebabkan bekas jerawatku jadi menghitam. So, waktu beli Benzoyl ini, aku sudah siap menerima resiko bila nanti bekas jerawatku jadi hitam. Hampir setiap hari aku mikirin cara agar bekas jerawat ini hilang, yang aku liat semuanya pada bilang exfoliasi, pake produk yang ada AHA/BHA nya, pake masker, di laser ke klinik, dll. Sampai aku ketemu sama Novexpert ini di Female Daily. Beneran deh, waktu itu Novexpert ini lagi hits banget & banyak di rave sama membernya Female Daily, tak terkecuali Beauty Editornya, seperti kak Ochells, yang sukses menghilangkan bekas jerawatnya dengan produk ini.

Jadi awalnya aku sempat maju mundur juga sih beli ini, karena memang problemnya adalah di budget, bukan karena takut ga cocok, dll. Bisa di bilang, ini adalah produk beauty yang paling mahal, yang pernah aku beli dengan menggunakan uang pribadi. Sampai akhirnya aku kekeh mau beli ini, ya karena review positifnya dari Female Daily. Iya, aku kadang lebih percaya review di Female Daily, apalagi kalau benar-benar real ada hasilnya.

Asal punya usul, ternyata Novexpert ini merupakan salah satu brand dari Perancis yang sukses banget di bidang per skincare'an. Hampir semua produknya Novexpert itu best seller seperti Serum Vitamin C Booster & The Peeling Night Creamnya yang sedang aku review sekarang ^^ Foundernya Novexpert juga pernah loh berkunjung ke Indonesia dalam rangka Wawancara Exclusive bersama kak Affi Assegaf selaku Founder Female Daily Network. Wow, keren banget yahhh!



Aku belinya di Tokopedia, karena waktu itu di Sephora, Sociolla, semuanya sold out. Ada sih di Beauty Box, cuma waktu itu denger-denger juga sold out. Bayangin aja, segitu banyak peminatnya dengan produk ini. Harganya 540.000 kalau ku bilang lumayan mahal di awal, namun murah di akhir wkwk~ Nah lo, bingung ga lu? Wkwk~ Menurut aku, mahalnya sih karena budget yang di keluarkan lumayan kalau hanya untuk 1 produk & hanya bisa digunakan selama 6 bulan, tetapi kalau dilihat dari sisi murahnya adalah dia efektif & isinya lumayan banyak. Jika kalian yang bekas jerawatnya tidak terlalu banyak atau seperti di beberapa titik saja, lebih baik beli yang share in jar, karena sayang bila produknya tidak habis & ternyata sudah teroksidasi setelah lewat 6 bulan.



Packagingnya dikemas dengan box luar, akan tetapi mohon maaf aku tidak mencantumkan foto boxnya, karena sudah terlajur dibuang. Tube kemasannya cukup tinggi & disertai tutup ulir bewarna hitam. Terdapat lubang kecil untuk mengeluarkan produknya, sehingga produk yang keluar bisa terkontrol dengan baik.



Teksturnya berupa cream yang cukup kental namun ringan & cenderung bewarna orange kecoklatan. Creamnya pun cepat meresap, tidak ada rasa lengket. Hanya saja pada awal pemakaian terasa agak gatal dan cekat-cekit di bagian yang di oleskan. I think, mungkin ini tanda produknya sedang bekerja. But tenang saja, beberapa saat rasa gatal itu hilang & tidak ada rasa apa-apa lagi. Pertama kali mencium wanginya, yang terlintas adalah wangi chemical & memang tercium seperti wangi chemical drugs, namun tidak terlalu mengganggu.


Berhubung ini namanya peeling dan mengandung Vit C, jadi kita tidak boleh lupa untuk selalu pake sunscreen setiap hari. Karena kulit yang habis di exfoliasi/peeling terlebih menggunakan Vit C/Acid/Retinol, akan sangat sensitif terhadap matahari. Menurut aku, Novexpert ini fungsinya sebagai exfoliator untuk mengeluarkan sel-sel kulit mati seperti bekas jerawat & mengisi bekas sel kulit mati yang terkelupas tadi dengan kandungan skincarenya.



Walaupun namanya peeling, namun rasanya di wajah sama sekali tidak seperti peeling'an. Creamnya dapat menempel dengan baik di wajah & setelahnya wajah terasa lembab, tidak terasa kering seperti produk peeling kebanyakan. Saat keesokan harinya bangun pagi, wajah terasa kencang, lembut, lembab, dan kenyal. Dia tidak membuat wajah greasy atau berminyak. Saat mengaplikasikannya, cukup gunakan seperlunya saja & jangan digunakan di area sekitar mata.

Novexpert ini juga aman bagi ibu hamil & cara pakainya tidak sehoror yang di bilang orang-orang di luar sana. Kenapa horor? Karena produk ini termasuk exfoliator/chemical peeling, banyak yang takut untuk menggunakannya setiap hari, padahal ternyata ga sehoror itu, walaupun pada awalnya aku juga sempet horor Wkwk~



Cara pakainya cukup ribet sih bagi yang belum tau/terbiasa, karena memang aturannya sendiri 1 bulan pakai, lalu 1 bulan break & bulan berikutnya pakai lagi 1 bulan full, sampai masa PAO (Periode After Opening) yaitu 6 bulan habis. So, kalau di lihat-lihat menurut anjurannya memang Novexpert ini cuma bisa kita nikmatin selama 3 bulan. Isinya 40 ml menurut aku sangat banyak, dan aku sendiri sudah pake lebih dari 6 bulan, namun ga habis-habis.



Sewaktu Wawancara Exclusive nya kak Affi Assegaf sama Cyrille Telinge (Founder Novexpert) di Female Daily, beliau ada bilang juga kalau sebenarnya Novexpert The Peeling Night Cream ini formulasi kandungan Vit C nya sudah disempurnakan, sehingga tidak perlu lagi untuk di taruh di tempat tertutup/gelap atau di kulkas. Beliau bilang itu hanya formulasi Vit C yang jadul, sedangkan Vit C nya Novexpert sudah modern dan perfect.

Nah, untuk masa penggunaan yang jika belum habis setelah 6 bulan, beliau menyarankan untuk tidak menggunakannya lagi, karena beliau takut jika formula Vit C ini sendiri sudah teroksidasi/berkurang daya kerjanya di kulit, karena produk ini memang menggunakan kandungan aktif yang natural. Akan tetapi, bila kalian kekeh tetap ingin menggunakan Novexpert ini lebih dari 6 bulan, kalian bisa menaruhnya di kulkas sebelum masa PAO nya habis.  


Kalau melihat kandungannya, memang banyak bahan active yang mana jika sembarang mencampur suatu bahan active dalam skincare, maka bukan tidak mungkin iritasi pun terjadi. Tetapi, anjurannya memang Peeling Night Cream ini harus digunakan sendiri/terpisah dan tidak di campur dengan penggunaan krim-krim lainnya. Jadi digunakannya setelah membersihkan wajah sebelum tidur & ingat tidak disarankan untuk di timpa produk lain. Berikut ingredientsnya yang aku ambil dari website Novexpert :)

 Active & Ingredients

For more information about the ingredients of this formula, click on this link to reach the product INCI list.

ANTI-AGING ACTION
Novaxyline algae (patented) :
     - Anti-inflammatory
     - Anti-free radicals
     - Genetic sirtuins stimulation
Vitamin C :
     - Antioxidant
     - Collagen booster

REPULP ACTION
Hyaluronic acid:
     - Repulp / Moisture on surface

PEELING ACTION
Polyhydroxy acid (gluconolacton):
     - Exfoliation on surface - Chrono liberation: progressive
Grafted lactic acid:
     - Semi-deep exfoliation - Chrono liberation: progressive
Glycolic acid:
     - Deep exfoliation - Chrono liberation: fast
Papaya extract + vitamin C:
     - Exfoliation on surface - Chrono liberation: fast

OTHER ACTIONS 
Vegetal glycerin:
     - Moisturizing
Jojoba oil:
     - Nourishing
Shea butter:
     - Nourishing
Vitamin E:
    - Anti-free radicals

Yang perlu di perhatikan lebih, sebenarnya adalah pH kulit kita sendiri sebelum menggunakan produk ini. Karena, pH kulit pun kadang bisa berpengaruh terhadap kinerja suatu skincare, dan memang ada orang yang seharusnya cocok dengan suatu produk, namun menjadi bermasalah dikulitnya, karena pH yang tidak sesuai. Makanya, penting banget untuk make sure kalau pH kulit kita balanced, terutama jika ada bahan active dalam skincare tersebut. Karena kalau balanced, otomatis skincare lebih cepat bekerja.

So, jangan anggap sepele juga seperti soal pemilihan pembersih wajah/toner, karena kita pakai skincare setelah cuci muka/toner. Sedangkan saat mencuci muka, pH di kulit kita menjadi tidak seimbang. Bisa terlalu asam atau terlalu basa, makanya keduanya berperan penting untuk menyeimbangkan pH di kulit kita. Pembersih wajah rekomendasi aku adalah Cetaphil Gentle Skin Cleanser, karena memang dia memiliki pH yang balanced. Semoga kalian tidak bingung ya, hehe~


Di websitenya sendiri tercantum kalau umur 28 tahun baru boleh pakai Novexpert ini, tapi melihat bekas jerawat yang hitam tentu sangat merisihkan, apalagi di tambah gaya hidup modern yang tidak sehat, menyebabkan umur 20 tahun pun, bisa terlihat seperti umur 28 tahun keatas. So, kalau kalian merasa kulit kalian perlu sesuatu ya jangan takut, karena memang diri kita sendiri lah yang tau butuh apa gak nya produk itu :)


Aku menggunakan Novexpert The Peeling Night Cream ini dengan caraku sendiri, ngasal tapi bukan berarti asal-asalan ya. Bila anjurannya 1 bulan pakai, 1 bulan stop, aku menggunakannya setiap bulan. Hanya saja waktu yang aku gunakan tidak 1 bulan full, melainkan 2 minggu pakai, 2 minggu stop. Ketika kalian memutuskan mencoba Novexpert ini, hal yang perlu diingat adalah wajib menggunakannya selama 1 minggu pertama. Tujuannya agar cream bisa menyesuaikan dengan kulit kita & cepat bekerja di kulit. Bahkan ada juga reviewer yang baru 3 hari menggunakan Novexpert ini, namun bekas jerawatnya sudah memudar/menunjukan hasil yang signifikan.


Di Female Daily sendiri banyak yang bilang kalau Novexpert The Peeling Night Cream ini dupenya Sunday Rilley Good Genes. Itu loh brand skincare asal Inggris yang biasa di jual di Benscrub, yang harganya bikin ga jajan berbulan-bulan wkwk~ Jujur, aku ga pernah coba yang Sunday Rilley, jadi ga bisa kasih tau (memang ga berfaedah). Tapi, berdasarkan para reviewer yang pernah coba keduanya, mereka bilang mostly hampir sama, walaupun mungkin dari ingredients berbeda, namun hasilnya kurang lebih. Mengingat harga 1 botol Sunday Rilley yang relatif mahal sekitar 1.500.000 tentu mereka lebih pilih si Novexpert yang cuma 1/3 harganya.


Hasil menggunakan Novexpert ini secara rutin kurang lebih 2 bulan adalah wajah menjadi lebih halus, cerah, kenyal & jerawat yang biasanya muncul jadi tidak muncul. Hasil yang paling signifikan adalah bekas jerawat ku menjadi hilang. Totally bener-bener memudar & hampir sama warnanya dengan permukaan wajah yang lain. Tekstur kulit di area dagu ku pun, pelan-pelan menjadi lebih mulus. But, bila bekas jerawat kalian sudah lama/menahun, aku pikir Novexpert ini kurang ampuh, karena memang biasanya itu adalah kerjaannya dokter kulit.


Berikut aku sempat mengabadikan foto before-after saat menggunakan Novexpert :)
Sebelah kiri dagu bekas jerawat hitam berbentuk bulat - Sebelah kanan dagu bekas jerawat memudar


Overall, aku sangat puas dengan hasil yang di berikan oleh Novexpert ini, menurut aku hasilnya sangat worth it dengan harganya. Aku sangat recommend produk ini untuk kalian yang bermasalah dengan bekas jerawat, hiperpigmentasi, kulit kusam atau flek hitam. Intinya ini produk yang kalian akan notice hasilnya, bila kulit kalian ada dark spot. Sedangkan bila kulit kalian baik-baik saja, produk ini tetap bisa kalian gunakan sebagai perawatan harian/anti-aging.


That's all for today post. I hope it can be helpful & can be reference if you want to try this products. Don't forget to follow & comment this post if you have another opinions. Thankyou for reading & see you on my next post! XOXO!





Stalk Me
  • INSTAGRAM: @melisacarolline
  • FACEBOOK: Melisa Carolline Lim 
  • TWITTER: @lisaa_lim
  • EMAIL: melisacarollina@gmail.com

Disclaimer: This posting is my personal opinion and not sponsored, I purely want to share with you. Results can be different for each individual, depending on skin type and condition. Don't make a benchmark only according to one review.









You May Also Like

8 komentar

  1. wah hasilnya bagus ya, aku jarang jerawatan tapi sekalinya berjerawat pasti membekas :( perlu ini kayaknya, thanks for share :)

    http://www.dajourneys.com/

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hi winda, iya bs coba kalo memang perlu ^^

      Thx u ud mampir ^^ Aku sering baca blog kamu juga loh btw hehehe

      Hapus
  2. hai .. salam kenal yaa ..

    kalau aku bekas jerawatnya di dagu dan di dahi gitu, bekasnya hitam dan lama hilangnya.
    kalau pakai ini, sebaiknya malam hari atau gmn ya? lalu apakah jika sudah pakai ini, kita gausah pakai night cream dulu ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haloo, thankyou ud mampir :)

      Iya, pakenya harus malam hari & sebaiknya jangan di barengi produk lain.. Jadi, krim malamnya sementara jangan di pakai dulu, terkecuali lagi break pakai novexpertnya :D

      Hapus
  3. Kalau d barengi pakai exfoliating toner dan booster bs g ya? Atau harus bnr bnr mlm itu pke nvxprt aja?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bisa aja sih, tapi kalo memang mau lebih baik pakai toner saja yg hydrating lalu pakai novexpertnya.. Kalo bisa jgn pake produk yg sifatnya exfoliating deh atau jangan kebanyakan produk yg di pakai .. Nurut aku habis cuci muka, lalu toner dan lanjut novexpert ini masih oke kok ..
      Dan ini pakainya khusus malam hari saja ..

      Hapus
  4. Berarti untuk umur 17 th blm blh ya??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sepertinya sih belum ya, tapi tergantung kecocokan masing-masing kulit :)

      Hapus

Thankyou for visiting my blog :) Don't forget to click notify me, if you want to comment this post and I will reply it soon ^^

PENTING!!! Mohon untuk tidak meninggalkan link hidup saat berkomentar. Komentar yang berisi link hidup, spam, promosi & jualan akan di hapus. Thankyou